June 27, 2022

5 Malam Paling Mustajab Saat Berdoa

20200519-doa

5 Malam Paling Mustajab Saat Berdoa. Doa adalah sumber dari keberhasilan kita di dunia maupun diakhirat. Dengan berdoa kita merasa rendah diri dan kita tidak akan bisa apapun  di dalam dunia ini tanpa izin allah subhanahu wata’ala .

Kita sebagai manusia hanya bisa berikhtiar saja dan yang memutuskan keberhasilan apa yang kita tuju di dunia ini semuanya atas kehendak allah ta’ala. Maka berusaha tanpa berdoa itu akan sia sia. Disaat kita berdoa itu sama dengan kita mendekatkan diri dan berbicara kepada allah ta’ala dan juga memohon kepadanya .

Berikut 5 malam paling mustajab saat berdoa:

SEPERTIGA MALAM TERAKHIR

Di antara doa yang mustajab (mudah diijabahi atau dikabulkan) adalah doa di sepertiga malam terakhir. tetapi kita selalu melalaikan mengenai hal ini sebab di  waktu malam kita terbiasa diisi dengan tidur lelap. Cobalah kita bertekad kuat untuk mendapatkan waktu tersebut. Malamnya kita isi dengan shalat tahajjud dan memperbanyak do’a pada Allah atas setiap hajat kita.

Dari Jabir bin ‘Abdillah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Di malam hari terdapat suatu waktu yang tidaklah seorang muslim memanjatkan do’a pada Allah berkaitan dengan dunia dan akhiratnya bertepatan dengan waktu tersebut melainkan Allah akan memberikan apa yang ia minta. Hal ini berlaku setiap malamnya.” (HR. Muslim no. 757)

 WAKTU SAHUR , WAKTU MENJELANG SUBUH

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Rabb kita tabaraka wa ta’ala turun ke langit dunia ketika tersisa sepertiga malam terakhir. Lantas Allah berfirman, “Siapa saja yang berdo’a kepada-Ku, maka akan Aku kabulkan. Siapa yang meminta kepada-Ku, maka Aku beri. Siapa yang meminta ampunan kepada-Ku, maka akan Aku ampuni.” (HR. Bukhari, no. 1145 dan Muslim, no. 758).

MALAM LAILATUL QADAR

Para ulama menyimpulkan dari hadits di atas tentang anjuran memperbanyak do’a “Allahumma innaka ‘afuwwun …” pada malam yang diharap terdapat lailatul qadar. Do’a di atas begitu jaami’ (komplit dan syarat makna) walau terlihat singkat. Do’a tersebut mengandung ketundukan hamba pada Allah dan pernyataan bahwa dia tidak bisa luput dari dosa. Namun sekali lagi meminta ampunan seperti ini tidaklah terbatas pada bulan Ramadhan saja.

Hadits ‘Aisyah di atas juga menunjukkan bahwa do’a di malam lailatul qadar adalah do’a yang mustajab sehingga dia bertanya pada Rasul mengenai do’a apa yang mesti dipanjatkan di malam tersebut.

             MALAM NISFU SYABAN

Di antaranya hadits dari Mu’adz bin Jabal radhiyallahu ‘anhu, dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, beliau bersabda,

“Allah mendatangi seluruh makhluk-Nya pada malam Nisfu Sya’ban. Dia pun mengampuni seluruh makhluk kecuali orang musyrik dan orang yang bermusuhan.”

Al-Mundziri dalam At-Targhib setelah menyebutkan hadits ini, beliau mengatakan, “Dikeluarkan oleh At-Thabrani dalam Al Awsath dan Ibnu Hibban dalam kitab Shahihnya dan juga oleh Al-Baihaqi. Ibnu Majah pun mengeluarkan hadits dengan lafadz yang sama dari hadits Abu Musa Al-Asy’ari. Al-Bazzar dan Al-Baihaqi mengeluarkan yang semisal dari Abu Bakr Ash-Shiddiq radhiyallahu ‘anhu dengan sanad yang tidak mengapa.”

Hadits diatas mengatakan “allah mendatangi seluruh makhluk nya pada malam nisfu sya’ban” dengan demikian dimalam tersebut merupakan malam yang mustajab untuk kita berdoa dan meminta apa yang kita inginkan dan mintalah kebaikan di dunia dan akhirat.

  MALAM JUMAT

Dari Abu Sa’id Al Khudri, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Barangsiapa membaca surat Al Kahfi pada hari Jum’at, maka ia akan disinari oleh cahaya di antara dua jum’at” (HR. Hakim. Beliau mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih.). Dalam lafazh lainnya dikatakan,

“Barangsiapa membaca surat Al Kahfi pada malam Jum’at, maka ia akan mendapat cahaya antara dirinya dan rumah yang mulia (Mekkah).” (HR. Ad Darimi no. 3407. Syaikh Husain Salim Asad mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih sampai Abu Sa’id dan mauquf padanya.)

Dari hadits diatas kita bisa manfaatkan setelah selesai membaca surat al kahfi pada malam jumat , maka di moment seperti itu bisa kita melakukan berdoa sesuai apa yang kiita inginkan .

Artikel Terbaru

Artikel Terkait