December 17, 2021

Tips Beli Hewan Qurban Secara Online

kurban-14

Tips Beli Hewan Qurban Secara Online. Menjelang hari raya Idul Adha, masyarakat Muslim biasanya berbondong bondong ke peternak atau pasar hewan untuk membeli hewan Qurban. Umumnya, hewan ternak yang dijadikan sebagai hewan Qurban di indonesia terdiri dari sapi dan kambing. Namun di tengah situasi PPKM dan pembatasan aktivitas saat ini, beli hewan qurban secara online bisa menjadi salah satu cara yang praktis dan aman.

Jual beli hewan Qurban secara online sebenarnya tidak marak terjadi pada tahun ini saja, melainkan hal ini sudah terjadi sejak beberapa tahun lalu, namun menjadi populer sejak virus corona menyerang yang membuat masyarakat merasa khawatir jika kontak secara langsung dengan orang lain, seperti saat membeli hewan ternak.

Beli Hewan Qurban Online

Membeli hewan Qurban secara online tentu bukanlah hal yang mudah, sebab unsur penipuan hewan ternak mungkin saja terjadi, maka dari itu, pastikan anda menyimak tips berikut ini secara seksama.

1. Tentukan hewan qurban sesuai budget

Berkurban adalah ibadah yang memiliki nilai pahala yang berlipat ganda. Namun meskipun demikian, anda harus tetap memperhatikan kondisi keuangan anda dan belilah sesuai dengan kemampuan dan anggaran masing masing. Dalam menjalankan ibadah Qurban kita diwajibkan dalam keadaan yang merdeka, bukan karena terpaksa, apalagi jika harus memaksakan diri untuk berhutang demi dapat melaksanakan ibadah Qurban.

Saat membeli hewan untuk Qurban, biasanya anda akan dihadapkan dengan beberapa pilihan hewan ternak, maka disitulah anda bisa menyesuaikan harga hewan ternak dengan ketersediaan anggaran masing masing.

2. Pilih situs beli hewan qurban online terpercaya

Satu hal penting dalam membeli hewan qurban secara online adalah dengan memilih situs yang terpercaya. Pada beberapa situs terpercaya biasanya akan menggunakan website yang telah memiliki domain yang berbayar seperti .com, .co.id dan lain lain.

Dalam pemilihan hewan ternak secara online, biasanya situs terpercaya akan mencantumkan secara detail profil dari hewan ternak masing masing, mulai dari usia, kondisi fisik, berat dan lain lain.  Hal ini penting agar Anda merasa aman saat bertransaksi sehingga niat berkurban tahun ini bisa terlaksana meski dalam keterbatasan dikarenakan pandemi.

3. Cermati syarat pembelian hewan qurban

Anda bisa mengecek profil hewan qurban yang dijual untuk mengetahui apakah pembelian tersebut akan diantar ke lokasi Anda atau didistribusikan ke daerah-daerah yang membutuhkan. Jika bisa diantar ke lokasi Anda untuk disembelih sendiri di sekitar rumah atau lingkungan, Anda harus mengetahui bagaimana prosedur yang akan dilakukan oleh penjual. Anda harus menanyakan hal ini secara detail ke penjual agar tidak ada kesalahpahaman maupun masalah nantinya.

Apabila hewan qurban akan disalurkan secara langsung ke daerah orang orang yang membutuhkan, maka tanyakan terlebih dahulu bagaimana terkait prosedurnya, apakah ada laporan, dokumentasi atau yang lainnya. Ini bertujuan agar anda dapat memastikan bahwa Qurban yang anda lakukan tepat pada sasarannya.

4. Tanyakan kondisi hewan qurban pada penjual

Seperti yang diketahui, dalam memilih hewan Qurban memiliki syarat kondisi hewan yang harus dipenuhi. Maka dari itu penting halnya untuk menanyakan kepada penjual terkait kondisi hewan, apakah sudah cukup umur, kondisi sehat, atau tentang fisiknya cacat atau tidak.

Hal tersebut tentu sangat penting untuk anda ketahui agar nantinya hewan yang akan anda Qurban kan memenuhi syarat sah dalam berkurban.

Demikianlah informasi terkait tips beli hewan qurban secara online dan semoga dapat bermanfaat.

Artikel Terbaru

Artikel Terkait